Pesisir Selatan Dikepung Banjir dan Longsor, Warga Butuh Evakuasi


PESSEL - Tingginya intensitas hujan yang  mengguyur sebagian besar wilayah Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) mengakibat banjir dan longsor di daerah tersebut, Jumat (17/12/2021).

Badan Penanggulan Bencana Daerah ( BPBD ) Pessel melaporkan, banjir terpantau  melanda sebagian Pesisir Selatan sejak Jumat pagi pukul 09.00 WIB.

Kasi Kedaruratan BPBD Pessel  Budi Anugerah mengatakan, banjir diantaranya terjadi di Nagari Alang Rambah, Kecamatan Basa Ampek Balai (BAB) Tapan, Nagari Binjai Kecamatan Ranah Ampek Hulu (Rahul) Tapan, Nagari Sungai Serik, Kecamatan Silaut.

Selain itu, banjir juga terjadi di Nagari Lakitan Tengah Kecamatan Lengayang dan Nagari Koto VIII, Kecamatan Ranah Pesisir.

“Banjir terparah di Nagari Binjai dengan ketinggian 1 meter lebih. Di sini warga butuh evakuasi,” sebut Budi.

Selain di Nagari Binjai, warga di Nagari Koto VIII, Kecamatan Ranah Pesisir juga membutuhkan evakuasi.

Selain banjir, pohon tumbang dan longsor juga terjadi di beberapa lokasi di antaranya di Kampung Limau Manis, Nagari Kambang dan di Jalan Panasahan Painan.

Sementara itu, longsor di kawasan Bukit Pulai menimbun jalan lintas Painan- Bengkulu sehingga jalan tersebut tidak bisa dilewati kendaraan. (sk)

Label:

Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.