PADANGPARIAMAN - Kepolisian Resort (Polres) Padang Pariaman memberlakukan sistem buka tutup arus lalu lintas di ruas Jalan Padang-Bukittinggi, tepatnya di Kilometer (KM) 61500 Puncak Malibo Anai, Kabupaten Padangpariaman, Sumatera Barat.
Pemberlakuan sistem ini merupakan respons terhadap terjadinya longsor yang mengakibatkan terbannya bahu jalan di kawasan tersebut.
Dilansir padek.jawapos.dom, Kapolres Padang Pariaman AKBP Ahmad Faisol Amir melakukan peninjauan langsung ke lokasi kejadian pada Sabtu (8/2/2025). Dalam kesempatan tersebut, ia menegaskan pentingnya kewaspadaan pengendara saat melewati area terdampak.
"Kami mengimbau kepada seluruh pengguna jalan, baik yang melakukan perjalanan dari arah Padang menuju Bukittinggi maupun sebaliknya, untuk meningkatkan kewaspadaan saat melewati lokasi ini. Terjadi bottle neck atau penyempitan jalur akibat longsor yang mempengaruhi kondisi bahu jalan," ungkap AKBP Ahmad Faisol Amir.
Sistem buka tutup yang diberlakukan mulai Sabtu (8/2/2025) ini bertujuan untuk mengatur arus lalu lintas dan mencegah terjadinya kemacetan panjang di area terdampak.
Mengingat cuaca yang mulai gerimis di kawasan tersebut, pihak kepolisian semakin menekankan pentingnya kehati-hatian dalam berkendara.
"Kami meminta kesabaran dari para pengendara karena pemberlakuan sistem buka tutup ini akan dilakukan secara perlahan-lahan. Keselamatan pengguna jalan adalah prioritas utama kami, terlebih dengan kondisi cuaca yang kurang mendukung," tambah Kapolres.
Pihak kepolisian juga mengingatkan pengendara untuk selalu mematuhi arahan petugas yang bertugas di lokasi dan memperhatikan rambu-rambu lalu lintas yang dipasang di sepanjang area terdampak.
Imbauan ini disampaikan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas dan meminimalisir risiko kecelakaan. (***)
Posting Komentar